Seorang anggota Dewan Aceh Timur Murka, Usai Melihat Pekerjaan Pengaspalan jalan Penghubung antar Kecamatan di Kerjakan Asal Jadi



Aceh timur- Usai menanggapi keluhan warga terkait ancur pengaspalan yang baru di kerjakan oleh pihak Kontraktor  membuat seorang Anggota Dewan dari Fraksi Nasdem Zulfadli Alias Oyong murka, 


Hal itu terjadi saat dirinya mendatangi lokasi pembuatan jalan yang berada di Desa Lhok Dalam, Kecamatan Darul Ihsan, Kabupaten Aceh Timur, Aceh.


Berdasarkan hasil pantauan anggota dewan tersebut di mana kondisi jalan yang sudah di aspal tersebut saat ini sudah terkupas dan tidak layak untuk digunakan, hal itu menurutnya pekerjaan pengaspalan jalan penghubung antar kecamatan itu dikerjakan asal jadi tanpa mengutamakan kualitas.


"Bagaimana kita tidak kesal dimana anggaran yang di kucurkan untuk pengaspalan jalan tersebut tidak sedikit, namun kondisi aspal sangat tidak layak, dimana jalan tersebut belum sampai setengah tahun kondisinya sudah terkupas dan kembali berlubang." Ujar Zulfadli kepada Jurnalmediaaceh.com, jum'at (3/03/23).


Terkait hal  tersebut daerah telah dirugikan oleh pekerjaan pengasapalan asal jadi itu, dirinya akan mendesak PPTK dari Dinas PUPR Aceh timur untuk bertanggung jawab atas pengawasan yang tidak becus dilakukan.


" Selain perusahaan yang  bertangung jawab, Dinas PUPR Aceh timur juga di mintak untuk bertanggung jawab terkait hal tersebut, karena jalan itu di buat dengan menggunakan dana APBD maka daerah merasa di rugikan." Tambahnya anggota dewan tersebut dengan sikap yang sangat kesal.


Karena menurutnya jalan tersebut merupakan urat nadi masyarakat di mana hasil alam akan di lansir melalui jalan terebut. dirinya memintak agar penegak hukum dapat mengambil sikap terkait pengaspalan jalan yang telah merugikan negara.(Izr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama