ODGJ Ini Melahirkan Anak Perempuan di Aceh Timur, Ditanya Bapak Mana Jawabnya Begini


Aceh Timur, Aceh - Seorang orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) di Kabupaten Aceh Timur, Aceh melahirkan seorang anak jenis kelamin wanita yang berparas cantik. Sementara dirinya mengakui dihamili orang yang tidak diketahui oleh nya. 


Informasi yang diperoleh, ODGJ tersebut melahirkan di Desa Paya Pelawi, Kecamatan Birem Bayeun, Kabupaten Aceh Timur tepat dipinggir jalan pada Sabtu, 11 Februari 2022 sekira pukul 10.00 WIB. 

Warga setempat juga mengatakan beruntung ODGJ tersebut bersedia memberikan jawaban yang jelas saat tengah terbaring lemas di gubuk tempat dia melahirkan. 

“Dia mengaku ayah bayinya adalah seorang warga setempat. Tentu saja dia tidak tahu nama pria tersebut,” kata Turni, warga Desa Paya Pelawi,  Minggu, (12/2/23). 

Kepada ODGJ itu, kata Turni, saya mengatakan bahwa anaknya dalam keadaan sehat lantaran karena dirinya nekat melakukan persalinan sendiri tanpa bantuan siapapun. Sementara si bayi yang lahir sudah di bawa ke Puskesmas Birem Bayeun. 

“Ibu dan bayi keduanya sehat, saya lihat keduanya telah dibawa ke puskesmas Birem Bayeun untuk mendapati dalam perawatan medis,” ujar Turni. 

Kapolsek Birem Bayeun, AKP Syamsuddin membenarkan adanya wanita orang dalam gangguan jiwa (ODGJ) yang melahirkan anak perempuan di Desa Paya Pelawi, Kecamatan Birem Bayeun, Aceh Timur. 

“Benar ada, namun saya tidak dapat memberikan keterangan karena masih dalam perawatan medis,” kata Syamsuddin.(Izr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama