Rencana Lakukan Aksi Bersenjata di Dalam Lapas, Ini Keterangan Kalapas Idi


Aceh timur
- Petugas Cabang Lapas kelas IIB Idi Kabupaten Aceh Timur, Aceh temukan sepucuk senjata api laras pendek lengkap dengan 8 amunisi di area depan sel tahan narapidana,  senin,(15/8/22) hal itu diketahui saat petugas hendak mensterilkan lokasi untuk acara perayaan 17 Agustus besok Yang akan dihadiri para pejabat tinggi Kabupaten Aceh timur.


Selain itu juga penemuan sepucuk senjata api itu dikabarkan akan digunakan pada tanggal 15 Agustus kemarin yang dikatahui sebagai hari perdamaian aceh.

Kalapas Lapas kelas IIB Idi Aceh Timur Indra Gunawan menjelaskan bahwa penemuan sepuncuk senjata api itu berkat informasi warga, dimana senjata tersebut akan digunakan untuk melakukan aksi pada tanggal 15 Agustus 2022.

"Informasi itu sudah Jauh-jauh hari kita dapat, akan tetapi pada kali ini kita menemukan senjata itu, jenis senjata itu kalau tidak salah FN rakitan lengkap dengan magazine dan 8 peluru,"terang kalapas Idi pada jurnalmediaaceh.com(16/8/22).

Saat itu pihaknya melakukan pemerksaan dan penyisiran didamalam lapas tersebut, termasuk melakukan pemeriksaan terhadap para petugas.

"Informasinya mereka itu akan melakukan aksi dengan mengunakan senjata tersebut namun kita gerak cepat sehingga aksi tersebut dapat kita gagal. Senjata itu kita temukan di pot bungga dalam lapas diantara sel 13 dan sel 14."tambahnya Indra gunawan.

Selanjutkan pihaknya melaporkan keatasan dan langsung ditembuskan Kepolisian Resort Aceh timur, 

"Kini Barang bukti telah kita serahkan kepihak Kepolisian guna untuk di proses lebih lanjut, selain BB polisi juga memeriksa dua tahanan dari Rutan Idi yang bernama MS dan Hmd."tutup Kalapas Idi Indra Gunawan.

Selain itu Kapolres Aceh Timur AKBP Andi Rahmansyah membenarkan dengan adanya penemuan sepucuk senjata api lengkap dengan magazine dan 8 butir perulu aktif.

"Benar bg, saat ini kita lagi melakukan penyelidikan terkait kepemilikan senpi tersebut." Tutur Kapolres Aceh Timur.(Izr)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama