SISWA MAN INSAN CENDIKIA ACEH TIMUR LOLOS SELEKSI PARLEMEN REMAJA TINGKAT NASIONAL

 


Aceh Timur | JMA - Sebanyak 4 siswa SMA/MAN dari Provinsi Aceh, lolos seleksi Parlemen Remaja Tingkat Nasional. Parlemen Remaja Merupakan kegiatan pembelajaran politik kepada generasi muda yang diselenggarakan DPR RI oleh Biro Pemberitaan Parlemen Sekretariat Jenderal dan Badan Keahlian DPR RI.


kegiatan ini dikhususkan bagi pelajar tingkat sekolah menengah atas (SMA) dan sederajat se-Indonesia, dalam kegiatan tersebut mereka akan merasakan simulasi bagaimana menjadi seorang anggota DPR RI.


melansir dari akun instagram resmi @parlemen_remaja, tercatat ada 5.458 siswa yang mendaftarkan diri mengikuti kegiatan parlemen remaja sejak pendaftaran dibuka tanggal 21 Juli hingga 6 Agustus 2021.


pada tanggal 24 Agustus 2021 lalu, panitia parlemen remaja telah mengumumankan terdapat 131 siswa yang lolos menjadi peserta parlemen remaja tahun 2021. adapun peserta yang lolos mewakili provinsi Aceh antara lain : Zahra Hunaifa (SMAN 3 Banda Aceh); Siti Nabila Musri ( SMAN 3 Banda Aceh); Muhammad Akmal Nasution (MAN Insan cendikia Aceh Timur) dan Lana Hafiza (SMA Negeri 1 Lhokseumawe).


keempat peserta tersebut bersama 131 peserta lolos lainnya akan mengikuti rangkaian kegiatan simulasi menjadi anggota DPR RI selama lima hari secara Virtual pada 13-19 September 2021 mendatang. harapnya ke empat peserta yang mewakili Provinsi Aceh dapat  mengerti bagaimana sistem demoklasi di Indonesia dan menjadi peserta terbaik pada parlemen remaja tahun 2021. (***)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama